Berita & Update

Studi Lapangan Pelatihan Kepemimpinan Administrasi (PKA) Kota Kediri Tahun 2020


Hallo Sahabat BKPP Kota Semarang....

Pada hari Selasa, 10 November 2020 Kota Semarang menerima Studi Lapangan Pelatihan Kepemimpinan Administrasi (PKA) dari Kota Kediri melalui media Zoom Meeting yang diterima oleh Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kota Semarang Dra.Litani Satyawati serta Narasumber Locus Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Semarang Drs.Bunyamin,M.Pd, Kepala Dinas Komunikasi,Informatika,Statistik dan Persandian Kota Semarang Dr.Bambang Pramusinto,SH,S.IP,M.Si dan dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata yang di wakili oleh Suryanto,SH selaku Sekretaris Dinas. Jumlah peserta (PKA) berjumlah 30 orang dan Pimpinan Rombongan Stula PKA ini dipimpin oleh Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kota Kediri Ir.UN Achmad Nurdin,MM serta Dr.Arie Cahyono S.STP.MSi dari BPSDM Prov.Jawa Timur yang menyampaikan maksud tujuan kunjungan untuk membekali peserta dengan kemampuan mengadopsi dan mengadaptasi keunggulan strategis dan manajemen kinerja organisasi pelayanan publik yang ada di Lingkungan Pemerintahan Kota Semarang. Semoga dengan diskusi dan silaturahmi ini dapat menjadikan pembelajaran bagi Kota kediri serta Kota Semarang untuk menjadi lebih hebat.

Untitled3.png

IMG_0516.JPG

IMG_0521.JPG

Posted in Berita, Sekretariat on Nov 12, 2020